Bina Desa

Kisah dari Lapangan: Cerita Perempuan Dalam Pendidikan Organisasi, FPAR dan Advokasi

Kurun waktu Oktober 2023 – Agustus 2024, Bina Desa, bersama fasilitator lapangan dan komunitas di Gunung Kidul serta Kulon Progo, bekerja sama dengan Jaringan Perempuan Pedesaan Nusantara (JPP Nusantara) dalam melaksanakan berbagai program pendidikan yang dirancang untuk memperkuat keorganisasian dan penguatan komunitas. Program ini mencakup pendidikan Community Organizing yang bertujuan membekali komunitas dengan keterampilan untuk mengorganisir diri, GEDSI yang memperdalam pemahaman tentang kesetaraan gender, disabilitas, dan inklusi sosial, serta FPAR yang memungkinkan perempuan terlibat dalam penelitian partisipatif berbasis aksi. Selain itu, advokasi menjadi fokus untuk mengajarkan strategi memperjuangkan kepentingan komunitas, terutama perempuan. Program ini ditutup dengan pendidikan advokasi bagi pengurus dan kaader perempuan JPP Nusantara sebagai tindak lanjut dari refleksi JPP Nusantara tahun 2023 yang mengidentifikasi kebutuhan penguatan kapasitas advokasi pengurus dan anggota JPP Nusantara terhadap isu-isu yang ada di komunitas yang beririsan dengan kepentingan perempuan.

Download Booklet

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top